Pada Kesempatan Kali ini SIKAMSEUPAY BLOG akan berbagi tentang – Tempat Penggilingan Daging di Balikpapan Mulai Disisir .
Tribun Kaltim – Rabu, 19 Desember 2012 22:41 WITA
BALIKPAPAN, tribunkaltim.co.id - Menyikapi keresahan yang terjadi di masyarakat terkait dengan beredarnya campuran daging babi pada bakso yang dijual oleh pedagang, Pemkot Balikpapan akhirnya bergerak dengan melakukan penyisiran ke sejumlah tempat penggilingan.
Penyisiran itu juga ditindaklanjuti dengan mengambil sampel daging di setiap usaha jasa penggilingan untuk diteliti apakah ada kandungan daging babi dalam bakso yang diproduksi.
Kepala Dinas Pertanian Kelautan dan Perikanan (DPKP) Kota Balikpapan Chaidar Chaerulsyah Rabu (19/12) mengatakan bahwa tim yang diturunkan oleh pihaknya sudah mulai bergerak dan sore ini juga hasil sampel yang diambil di sejumlah titik tersebut akan langsung dikirim ke Samarinda untuk diuji di laboratorium.
“Ada beberapa tempat kita pantau dan kita ambil sampel- sampelnya Insya Allah hari ini juga sore kita bawa ke Samarinda untuk dicek ke laboratorium apakah ada kandungan ada oplosan,” katanya.
Tindakan ini sendiri diambil selain untuk menepis keresahan di masyarakat juga disebabkan melihat banyaknya kasus serupa yang terjadi dibeberapa kota besar seperti DKI Jakarta termasuk Samarinda belum lama ini.
Meski begitu penyisiran dan pengambilan sampel ini hanya dilakukan ke seluruh pasar tradisional yang menyediakan jasa penggilingan daging, dan belum sampai kepada tindakan mendatangi pedagang bakso secara satu perastu.
Karena itu Chaidar juga menyadari ada kemungkinan dari hasil penyisiran ini yang lepas dari pantauan seperti misalnya pedagang yang melakukan penggilingan secara pribadi dirumah karena diakuinya sulit memastikan jenis daging yang dipakai jika mereka tidak melakukan proses penggilingan di pasar tradisional.