Tribun Kaltim – Sabtu, 15 Desember 2012 23:16 WITA
BALIKPAPAN, tribunkaltim.co.id - Kalbe Nutricional Balikpapan selaku penggagas Funwalk 3J Diabetasol yang berlangsung Minggu (16/12), masih membuka kesempatan kepada masyarkat yang ingin membeli tiket sampai beberapa saat sebelum acara dimulai. Tiket box ini disediakan langsung di area parkir plaza Balikpapan.
Kepala cabang KalbeNutricional Balikpapan Doddy mengungkapkan sampai Sabtu sore pihaknya telah berhasil menjual tiket sebanyak 500 lembar kepada para peserta. Bahkan mendapatkan tambahan peserta dari Persatuan Diabetesi Indonesia (Persadia) sebanyak 300 orang yang akan ikut memeriahkan funwalk ini.
Â
“Tiket susah 500 lembar tapi besok ada para peserta dari Persadia yang ikut bergabung meski kami memang masih menyediakan tiket di tempat acara sebelum funwalk berlangsung,” katanya.
Selain mendapatkan sebuah kaus menarik para peserta yang memiliki tiket juga berhak memperoleh satu kotak susu Diabetasol termasuk berbagai macam doorprize yang diundi.
Funwalk ini lanjut Doddy akan menempuh rute yang tak terlau berat. Ketika keluar dari pelataran parkir plaza Balikpapan peserta hanya menyusuri Jl Sudirman hingga ke depan Mapolres Balikpapan dan kembali lagi ke titik awal.
Pendeknya rute yang disiapkan oleh panitia ini karena acara ini memang lebih mengedepankan unsur fun apalagi para peserta memang banyak didominasi oleh orang tua karenanya disesuaikan dengan kemampuan mereka.