Yakini Kiamat 2012, Insinyur Cina Sumbangkan Hartanya Rp 3 M



Akibat isu kiamat yang terlanjur merebak di seluruh dunia, dimana diyakini jika tanggal 21 Desember 2012 sebagai akhir dunia. Seorang pensiunan insinyur di Cina nyaris bikin bangkrut keluarganya, karena berencana menyumbangkan seluruh hartanya untuk amal sebelum kiamat datang.


Melansir dari Modern Express, seperti dimuat oleh People’s Daily Online, Rabu (5/12/2012) pensiunan insinyur ini merasakan dorongan kuat untuk berbuat baik saat hari mendekati tanggal kiamat tersebut. Ia pun berinisiatif menyumbangkan uang sekitar 2 juta yuan atau setara Rp 3 miliar untuk amal.


Uang sebanyak itu juga termasuk hasil dari menggadaikan apartemen keluarga wanita bermarga jiang ini  ke sebuah agen real estate seharga 1,04 juta yuan atau Rp 2,1 miliar. Tak cukup sampai disitu niatan amalnya semakin kuat, Jiang pun juga menarik semua simpanan milik keluarga dan meminjam uang dari sejumlah temannya. Parahnya hal ini dilakukan Jiang tanpa sepengetahuan keluarga, juga anak perempuannya.


Aksinya nekat ini baru ketahuan setelah seorang teman menagih hutang Jiang sebesar sebesar 70.000 yuan atau setara Rp 108 juta, dengan menghubungi suami Jiang, Lou, seorang dosen universitas. Lou dan putrinya lantas membawa Jiang ke konselor masyarakat. Dari sana mereka mengetahui ia meminjam uang untuk membantu anak-anak miskin, sebelum kiamat datang.


Untungnya, agen real estate setuju mengembalikan apartemen keluarga itu, dengan biaya penalti 20.000 yuan atau Rp 30 juta, setelah Lou menjelaskan situasinya.



Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+