Ramadan, Kuliner Libanon Lebih Pas untuk Lidah Indonesia



Ramadan, Kuliner Libanon Lebih Pas untuk Lidah Indonesia

Jum’at, 20 Juli 2012 16:05 wib


Johan Sompotan – Okezone

detail berita


(Foto:Corbis)


NUANSA Ramadan di Indonesia tentunya tidak akan pernah terlepas dari kuliner Timur Tengah sebagai kiblat kaum Muslim. Lebih spesifik, kuliner Libanon disebut lebih pas untuk orang Indonesia.
 
“Timur Tengah itu kan banyak sekali negaranya. Namun untuk Indonesia, saat Ramadan sangat cocok dengan citarasa kuliner Libanon,” jelas Purbo Wahyono, Executive Chef Hotel Century Park, kepada Okezone ketika ditemui di Hotel Century Park, Jakarta, baru-baru ini.
 
Chef Purbo menambahkan, citarasa kuliner Libanon tidak terlalu tajam seperti negara-negara Timur Tengah lainnya. Memang, seperti diakuinya, citarasa kuliner India lebih akrab di lidah masyarakat Indonesia, hanya saja dominasi olahan kari dinilainya tidak tepat untuk menu Ramadan.
 
“Kalau buka puasa sama makan yang berbau kari kan terlalu tajam. Kondisi perut masyarakat Indonesia dikhawatirkan tidak bisa menerimanya, berbeda dengan taste Libanese yang citarasanya lebih soft, proses pengolahannya pun cukup mudah,” bebernya.
 
Menurutnya, kekuatan kuliner Libanon terletak pada rempah-rempah yang akan sangat cocok dengan lidah masyarakat Indonesia. Seperti diketahui, dominasi rempah-rempah juga terdapat pada banyak kuliner Nusantara. Apalagi, tambah Chef Purbo, bahan rempah-rempah yang digunakan pada kuliner Libabon mudah didapat karena mirip dengan yang digunakan pada kuliner Nusantara.
 
“Biasanya, kuliner Libanon tidak terlepas dari ketumbar, jinten, kayu manis, wijen, serta beberapa bumbu dan rempah-rempah lainnya. Proses memasaknya pun tidak jauh dari memanggang, menggoreng, dan menumis,” tutupnya. (ftr)















Ramadan, Kuliner Libanon Lebih Pas untuk Lidah Indonesia

Ramadan, Kuliner Libanon Lebih Pas untuk Lidah Indonesia

semoga artikel diatas yang berjudul Ramadan, Kuliner Libanon Lebih Pas untuk Lidah Indonesia , bermanfaat bagi anda.





Lihat Sumber Artikel Yang Berjudul Ramadan, Kuliner Libanon Lebih Pas untuk Lidah Indonesia diatas ya !
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related Posts :