Pilih Phablet , Smartphone atau Tablet ?

pertimbangan memilih smartphoend an phablet, perbedaan tablet dan phablet, bagusan phablet atau smartpone

Gadget Sikamseupay - CES 2013 yang telah usai digelar menguak beberapa gadget layar besar seperti Sony Xperia Z / Xperia ZL. Lalu pertanyaannya, apakah layar besar sebanding dnegan kinerja/fitur yang ditawarkan phablet tersebut dibandingkan dnegan spesies gadget yang sudah ada yakni smartphone dan tablet?

Sampai saat ini, tidak sedikit vendor yang telah mempunyai produk dengan layar lebar melebihi ukuran rata-rata layar sebuah smartphone. Ambil contoh saja, Samsung Galaxy Note II 5,5 inci atau Huawei Ascend Mate 6 inci.

Karena perbedaan ukuran tersebut, maka beberapa pihak menyebut perangkat mobile itu dengan sebutan phablet atau phone tablet. Karena, lebih besar dari smartphone dan lebih kecil dibandingkan tablet.

Namun, betulkah saat ini banyak orang akan beralih menggunakan phablet daripada tablet atau smartphone?

Seperti dikutip dari Merdeka.com, di tahun 2013 ini diperkirakan akan banyak phablet yang bermunculan seperti (perangkat rumor) Galaxy S4, atau dari Sony dan Lenovo.

Secara logika, apabila ingin menggunakan perangkat portable dengan layar lebar, kenapa tidak menggunakan tablet yang akan memberikan keleluasaan dalam eksplorasi atau menggunakan smartphone apabila ingin yang lebih ringkas dan dapat dikantongi.

Sedangkan phablet jelas tidak mungkin untuk dikantongi karena ukurannya yang terlalu besar, dan terlalu kecil untuk melakukan aktivitas seperti yang ditawarkan tablet.

Ketiga jenis perangkat ini pada dasarnya telah dilengkapi dengan fitur dan fasilitas umum yang sama. Semua penggunanya dapat menambahkan aplikasi lain secara manual.
Jelas suatu perbedaan dari ketiganya hanya terletak pada ukuran layarnya saja.

So, kembali mengacu pada pertanyaan pertama, kenapa memilih phablet apabila ada tablet dan smartphone yang juga memiliki kemampuan sama?
sumber
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+