Kali ini Sikamseupay Blog akan berbagi tentang
BANDARA POLONIA: Megawati Anggap Jadul, Tak Layak Beroperasi
.
MEDAN–Mantan Presiden Megawati Soekarnoputri mengkritik kondisi Bandara Polonia Medan, Sumatera Utara yang dinilainya sudah ketinggalan zaman dan tidak layak beroperasi bagi penerbangan modern.
"Saya kaget lihat [Bandara] Polonia Medan kog tidak ada perubahan terus. Menurut Pak Panda (Ketua Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan, Sumut) Bandara Sumut sudah akan berganti di Kualanamu pada Maret 2013. Tetapi apa ya benar Maret?" kata Ketua Umum PDI Perjuangan itu di Medan, Minggu (6/1)
Megawati berada di Medan Sabtu dan Minggu untuk konsolidasi dan pemantapan pemenangan calon Gubernur Sumut yang diusung Parpol berlambang banteng kekar dalam lingkaran itu yakni Effendi MS Simbolon dan Jumiran Abdi.
Menurutnya, Bandara Polonia Medan, sejak dilihatnya beberapa tahun lalu sampai sekarang tetap sama saja alias tidak ada perubahan,
Padahal bandara di daerah lain, termasuk negara kecil lain, terus mengalami perubahan.
"Sayang sekali padahal Sumut kaya dengan SDA (sumber daya alam) bahkan hasilnya banyak untuk pemerintah Pusat. Itu PR (pekerjaan rumah) Effendi kalau jadi Gubernur Sumut," paparnya.
Dia meragukan pengoperasian Bandara Kualamu bakal berjalan tepat waktu. "Jangan-jangan molor lagi seperti selama ini,"katanya yang disambut ketawa riuh para kader dan simpatisan PDI Perjuangan.
Menteri Perhubungan, EE Mangindaan awal pekan lalu, menegaskan pengoperasian Bandara Kualanamu, pada kisaran Maret-April 2013.
Menurutnya, pada kisaran Februari harus sudah ada operasional bayangan (shadow operation) bandara Kualanamu yang selanjutnya menentukan pengoperasian perpanen. (Antara/if)