Rp 1 Miliar Untuk Perayaan Natal dan Tahun Baru di Kubar


Kali ini Sikamseupay Blog akan berbagi tentang


Rp 1 Miliar Untuk Perayaan Natal dan Tahun Baru di Kubar


.



Tribun Kaltim – Senin, 31 Desember 2012 22:14 WITA




SENDAWAR, tribunkaltim.co.id– Pemerintah Kabupaten Kutai Barat yang didukung oleh para donatur menyiapkan dana sebesar Rp 1 miliar guna mensukseskan perayaan Natal 2012 dan Tahun Baru 2013 yang akan dilaksanakan di Taman Budaya Sendawar yang berlokasi di jalan jalur dua Sendawar Raya Barong Tongkok – Melak.

Dana tersebut dipergunakan untuk mensukseskan kegiatan pawai natal yang dilaksanakan di jalan jalur dua depan kantor Bupati Kubar, temu publik yang dilaksanakan di auditorium Aji Tulur Jejangkat Kantor Bupati Kubar, natal oikumene dan penutupan dan pembukaan tahun baru yang dilaksanakan di Taman Budaya Sendawar.


Dijelaskan Ketua Umum Panitia Pelaksana yang juga Kabag Humas Setkab Kubar Toni Imang, perayaan Natal dan Tahun Baru tahun ini memang sangat berbeda sekali dengan tahun-tahun sebelumnya, karena tahun 2012 ini, merupakan tahun yang baik dimana kondisi perekonomian Kutai Barat semakin baik sehingga panitia berinisiatif untuk mengadakan ucapan syukur kepada Tuhan YME.


“Kalau selama ini pawai natal dan tahun baru dilaksanakan seperti biasanya, namun kini para peserta pawai natal dan undangan natal oikumene mendapat uang bensin dari para panitia,” ungkap Toni kepada Tribun saat ditemui disela-sela pelepasan pawai Natal di halaman depan kantor Bupati Kubar, Senin (31/12/2012).


Ditambahkannya, setelah selesai pelaksanaan pawai natal dan temu publik antara warga Kubar dengan Bupati Kubar di auditorium Aji Tulur Jejangkat, maka nanti malam sekitar pukul 19.00 wita akan dilaksanakan Natal Oikumene yang nantinya dipimpin oleh Uskup Agung Samarinda Mgr Florensius Sului yang diikuti seluruh umat Kristiani se Kutai Barat. Setelah itu dilanjutkan dengan Perayaan Penutupan dan Pembukaan Tahun Baru 2013 dengan menyuguhkan berbagai artis rohani dan umum serta diatraksi kembang api spektakuler.


“Spektakulernya kembang apinya, sebelum kembang api di langit terlebih dahulu kembang api air mancur yang disiapkan disamping lamin Kenyah dan Benuaq, makanya beda dengan atraksi kembang api selama ini,” tandasnya.


Kapolres Kubar AKPB Handoyo melalui Kabag Operasional Kompol Tri Hartono, pada malam pergantian tahun, jajaran Polres Kubar akan menurunkan sekitar 150 personel yang merupakan gabungan personel dari Kodim 0912/Kubar, Satuan Polisi Pamong Praja, dan Satuan Tugas PDI Perjuangan Kubar.


Dalam tugas aparat keamanan nanti, khususnya pihak kepolisian akan mengatur arus lalu lintas agar selama kegiatan berjalan tertib.
Sementara itu dalam pantauan Tribun di Taman Budaya Sendawar, mulai pukul 17.00 wita kendaraan roda dua dan empat bergerak merayap karena saking padatnya tumpah menuju Taman Budaya Sendawar, sementara itu acara akan dimulai sekitar pukul 19.00 wita.




terima kasih anda telah membaca artikel yang berjudul Rp 1 Miliar Untuk Perayaan Natal dan Tahun Baru di Kubar , informasi artikel diatas adalah referensi dari Tribun Kaltim


Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related Posts :