Soal Yanga-Mbiwa, Galliani Akui Ajukan Tawaran


Soal Yanga-Mbiwa, Galliani Akui Ajukan Tawaran



Mapou Yanga-Mbiwa (Foto:Getty)


Mapou Yanga-Mbiwa (Foto:Getty)


MILAN - Adriano Galliani telah mengkonfirmasi soal ketertarikan AC Milan terhadap Mapou Yanga-Mbiwa. Wakil presiden Rossoneri ini menyatakan, Milan telah mengajukan penawaran untuk bek Montpellier itu.
 
Saat ini, Milan tengah memburu bek, setelah ditinggalkan Thiago Silva ke Paris Saint-Germain dan hengkangnya Alessandro Nesta. Untuk itu, Yanga-Mbiwa dipastikan menjadi prioritas klub untuk mengambil alih lini belakang Rossoneri.
 
“Kami telah mengajukan penawaran untuknya. Kami pun akan berkunjung ke Montpellier secepatnya. Negosiasi ini hanya masalah uang. Kami tinggal menunggu apa yang akan terjadi nanti,” ujar Galliani, seperti dikutip Goal, Jumat (22/7/2012).
 
Sebelumnya, Milan dikabarkan telah meminang pemain internasional Prancis ini dengan harga 6.5 juta euro. Namun saat ini, klub raksasa asal Italia itu berharap nilai transfer sebesar tujuh juta euro mampu memikat hati Yanga-Mbiwa untuk hengkang dari Ligue 1.
 
Yanga-Mbiwa telah menjadi bagian dari La Paillade sejak tahun 2007. Pemain 23 tahun itu masih menyisakan kontrak dengan klub asal Prancis itu hingga 2013 mendatang. Menurut kabar, klub besutan Massimiliano Allegri itu telah setuju untuk menawarkan lima tahun masa kontrak, dengan gaji sebesar 1.5 juta euro per musimnya.
(fit)




Soal Yanga-Mbiwa, Galliani Akui Ajukan Tawaran










Soal Yanga-Mbiwa, Galliani Akui Ajukan Tawaran

Soal Yanga-Mbiwa, Galliani Akui Ajukan Tawaran

semoga artikel diatas yang berjudul Soal Yanga-Mbiwa, Galliani Akui Ajukan Tawaran , bermanfaat bagi anda.




Lihat Sumber Artikel Yang Berjudul Soal Yanga-Mbiwa, Galliani Akui Ajukan Tawaran diatas ya !
Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+