Jum’at, 27 Juli 2012 11:45 wib
Johan Sompotan – Okezone
(Foto:klik-eat)
CUMI selalu mengundang selera bagi penyukanya, apapun olahan yang dibuat. Cumi dengan olahan sederhana seperti menggunakan cabai saja sudah lezat. Jajal sendiri, yuk!
Bahan-Bahan:
300 gr cumi
Tepung maizena secukupnya
1 sdm bawang putih, cincang
1 sdm cabai merah, cincang
Daun bawang, iris, cincang
1 sdm spicy salt
2 sdm bawang putih goreng
Cara Membuat:
1. Campurkan cumi dengan maizena dan tepung serba guna. Goreng sampai kecokelatan. Angkat dan tiriskan.
2. Panaskan minyak dan tumis bawang putih, cabai merah, dan daun bawang sampai harum. Angkat.
3. Masukkan cumi yang telah digoreng. Tambahkan spicy salt dan 2 sdm bawang putih goreng. Aduk sampai rata.
4. Letakkan di atas piring saji dan sajikan.
Resep disarikan dari tabloid Genie edisi 51/tahun VII (ftr)
Cumi Goreng Cabai Garam |
semoga artikel diatas yang berjudul Cumi Goreng Cabai Garam , bermanfaat bagi anda.
Lihat Sumber Artikel Yang Berjudul Cumi Goreng Cabai Garam diatas ya !